Bareng Budi Gunawan, Puan Dibekali Kerupuk dan Asinan Saat Mampir ke Karadenan

- 29 September 2021, 23:10 WIB
Puan meninjau vaksinasi door to door bersama Kepala BIN Budi Gunawan di RW 11, Kelurahan Karadenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 29 September 2021. Saat datang, Puan disambut oleh sejumlah anak-anak di lokasi.
Puan meninjau vaksinasi door to door bersama Kepala BIN Budi Gunawan di RW 11, Kelurahan Karadenan, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu 29 September 2021. Saat datang, Puan disambut oleh sejumlah anak-anak di lokasi. /Syaiful Amri/DPR RI

Baca Juga: Ulah Pemerintah Cina Musnahkan 3 Kucing Bikin Gerap Ilmuan Hongkong

Saat Puan sedang meninjau vaksinasi di dekat pemancingan, ia didatangi seorang warga penjual asinan bernama Nenah. Warga perempuan itu memberikan asinan dagangannya untuk Puan sebagai oleh-oleh.

Nenah bersama sejumlah warga juga mengabadikan momen Puan yang berkunjung ke lingkungan rumah mereka. Puan pun bertanya apakah warga mengenal dirinya hingga sampai memberikan oleh-oleh makanan.

“Tahu dong Bu Puan, kan penggemar. Tahu banget bu. Sukses terus ya Bu Puan,” tutur salah satu warga. “Terima kasih. Jangan lupa vaksin ya,” kata Puan.

Baca Juga: Meski Zona Kuning Wabah Covid-19 di Lampung Terus Bertambah

Dalam beberapa kesempatan, Cucu Proklamator Bung Karno itu juga diberi kerupuk berondong oleh sejumlah pemilik UMKM. Puan pun sempat mendatangi bengkel variasi mobil milik warga bernama Faisal yang dijual secara online.

“Semoga usahanya lancar terus ya. Tetap semangat,” sebutnya.

Selain berbincang dengan warga, Puan juga berdiskusi dengan para tenaga kesehatan yang menjadi vaksinator pada program vaksin door to door di RW 11 Kelurahan Karadenan, Cibinong. Ia mengapresiasi langkah BIN yang menjemput bola dalam upaya percepatan vaksinasi.

Baca Juga: Formula E Digelar Juni 2022, Tina Toon: Apa Manfaatnya Buat Rakyat?

“Kami di DPR akan terus mendukung proses-proses yang dilakukan bersama seluruh elemen bangsa ini,” tutup Puan.

Halaman:

Editor: Syaiful Amri


Tags

Terkait

Terkini