Jelang Muktamar PBNU di Lampung, Kandidat Saling Klaim Pegang Mayoritas Dukungan Suara

- 3 November 2021, 22:42 WIB
Konferensi pers Forum Silaturahmi Pendukung Kiai Said Aqil Siradj yang menyatakan dukungan kepada Said Aqil Siradj untuk maju kembali menjadi Ketum PBNU di Jakarta, Rabu  3 November 2021.
Konferensi pers Forum Silaturahmi Pendukung Kiai Said Aqil Siradj yang menyatakan dukungan kepada Said Aqil Siradj untuk maju kembali menjadi Ketum PBNU di Jakarta, Rabu 3 November 2021. /Antara/Asep Firmansyah

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Persaingan menjelang Muktamar PBNU ke-34 di Lampung pada Desember kian menarik untuk disimak. Semua kubu saling klami memegang mayoritas rekomendasi guna memegang tampuk kepemimpinan.

Kubu pendukung Said Aqil Siradj misalnya, hingga Rabu 3 November 2021 mengklaim telah mengantongi dukungan dari mayoritas Pengurus Cabang NU (PCNU).

Jika dikalkulasi totalnya mencapai 64,7 persen atau setara 389 cabang dan 21 pengurus wilayah. Ini disampaikan anggota Forum Silaturahmi Pendukung Kiai Said Aqil Siradj, Akhmad Muqowam.

Baca Juga: Bendera Merah Putih Tak Berkibar di Thomas Cup 2020, Tokoh NU: Kalau Saya Presiden Pasti Saya Copot Menpora

”Said Aqil Siradj mampu membawa PBNU melewati segenap ujian dan tantangan. PBNU masih membutuhkan Said Aqil,” terangnya.

Said Aqil Siradj dinilai pantas kembali mengemban ketua umum PBNU lantaran sudah terbukti di dalam kepemimpinannya, agenda-agenda strategis internal dan eksternal, nasional dan internasional, bisa dituntaskan.

Setelah muncul klaim ini, lalu bagaimana dengan Khatib Aam PBNU Yahya Cholil Staquf yang namanya santer beredar bahkan akan ikut serta dalam kontestasi tersebut.

Baca Juga: LaNyalla Desak Menteri Agama Lobi Arab Saudi Agar Jamaah Umrah Indonesia Bisa Berangkat

Saudara Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas diprediksi bakal membendung kekuatan Said Aqil Siradj karena dinilai memiliki jiwa kepemimpinan dan dukungan yang juga cukup signifikan.

Halaman:

Editor: Syaiful Amri


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah