Toprak Razgatlioglu Tolak Selebrasi Sampanye Saat Jadi Juara Dunia WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika

- 22 November 2021, 11:58 WIB
Toprak Razgatlioglu, pembalap muslim yang enggan lakukan selebrasi sampanye
Toprak Razgatlioglu, pembalap muslim yang enggan lakukan selebrasi sampanye /Publiktanggamus.com/Instagram toprak_tr54

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Toprak Razgatlioglu berhasil menjadi juara dunia World Superbike (WSBK) 2021 yang digelar di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Dalam kemenangan Toprak ini, hal menarik terjadi.

Pasalnya, Toprak yang merupakan seorang muslim enggan untuk ikut melakukan selebrasi sampanye yang biasa dilakukan para pemenang balapan.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sampaikan Belasungkawa Berpulangnya Pebulutangkis Verawaty Fajrin

Toprak pun menjelaskan alasannya tidak ikut merayakan selebrasi sampanye itu.

Melansir dari Paddock GP, alasan Toprak tak mau melakukan selebrasi sampanye lantaran alkohol merupakan minuman yang dilarang agamanya.

Toprak memang terkenal sebagai pembalap yang taat beragama.

Baca Juga: Akibat Sirkuit Mandalika, Penumpang Pesawat di Bandara Lombok Meningkat 21 Persen

Salah satu buktinya saat ia masih tetap berpuasa di saat harus menjalani tes di Aragon.

Halaman:

Editor: Namus Akbar Nasution

Sumber: Paddock-gp


Tags

Terkait

Terkini