Mike Tyson ’Meninggal’ Usai Konsumsi Racun Katak

- 19 November 2021, 06:17 WIB
Mike Tyson.
Mike Tyson. /Instagram/@miketyson

PUBLIKTANGGAMUS.COM – Mike Tyson mengaku sempat meninggal setelah mengonsumsi racun katak Psikedelik.

Parahnya, Mike Tyson mengonsumsi racun untuk amfibi Meksiko yang dikenal sebagai Sonora Desert Toad itu sudah puluhan kali.

Cerita ini disampaikan pria 55 itu dalam sebuah diskusi tentang psikedelik, microdosing dan bahaya konsumsi obat-obatan di Wonderland, Miami, AS.

Baca Juga: Bertemu Dua Legenda Mike Tyson Sapa Khabib Nurmagomedov Dengan Assalamualaikum

”Saya sempat mati setelah mengonsumsi psikedelik," kata Mike Tyson dikutip PublikTanggamus.com dari New York Post, Kamis, 18 November 2021.

Petinju legendaris itu mengaku mengalami sesuatu yang indah dalam perjalanan kematiannya.

”Hidup dan mati keduanya indah, tetapi kematian memiliki reputasi yang buruk. Kodok telah mengajari saya bahwa saya tidak akan berada di sini (dunia) selamanya. Ada tanggal kedaluwarsa,” tutur Mike Tyson.

Baca Juga: Mengijak Usia 42 Tahun, Pacquiao Siap Ladeni Errol Spence Jr di Atas Ring Tinju

Ditambahkannya, kodok itu hidup di bawah tanah selama tujuh bulan tetapi ketika aktif, racunnya dapat dihisap. Racun secara historis telah digunakan dalam ritual penyembuhan tradisional.

Halaman:

Editor: Syaiful Amri

Sumber: New York Post


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah