Menuju Penantian 19 Tahun, Indonesia Berpeluang Juarai Thomas Cup Kala Hadapi China

- 17 Oktober 2021, 14:34 WIB
Indonesia berpeluang membawa pulang gelar Thomas Cup setelah penantian 19 tahun sejak 2002 kala menghadapi China di partai Final.
Indonesia berpeluang membawa pulang gelar Thomas Cup setelah penantian 19 tahun sejak 2002 kala menghadapi China di partai Final. / /PBSI

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Indonesia tampil luar biasa di babak semifinal menghadapi tuan rumah Denmark dengan kemenangan 3-1.

Baca Juga: Keren! Ariel NOAH Pamer Konser di PON XX Papua
Kemenangan Indonesia disumbangkan oleh The Minions Marcus Gideon/kevin Sanjaya, Jonathan Christie, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Pada pertandingan pertama, Anthony Ginting harus mengakui keunggulan tunggal utama Denmark, Viktor Axelsen.

Ginting nampak kesulitan mengembangkan permainan hingga kalah straight game 9-21, 15-21.

Baca Juga: Ini Kata Kang Dedi Mulyadi! Ditengah Pro Kontra Baim Wong paska Berdamai dengan dan Bapak Suhud

Melawan China, Ginting nampaknya akan menghadapi tunggal kedua China Li Shi Feng atau Lu Guangzu setelah Shi Yuqi cedera pada laga melawan Kento Momota.

Di laga kedua, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya tampil percaya diri melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

The Minions sukses merebut kemenangan 21-13, 10-21, 21-15. Kemenangan ini berarti penting untuk Indonesia.

Di laga final nanti, Minions kemungkinan akan melawan He Jiting/Zhou Haodong yang di laga melawan Jepang menang atas Takuro Hoki/Yuta Watanabe.

Baca Juga: Hubungan Amanda Manopo dan Arya Saloka di Luar Syuting Sinetron, Ahli Tarot Terwang...

Halaman:

Editor: Syaiful Amri

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Terkait

Terkini