Pep Guardiola Dukung Piala Dunia Digelar Dua Tahun Sekali

- 11 September 2021, 23:33 WIB
Pep Guardiola akan mengakhiri kontraknya dengan Manchester City pada 2023 dan selanjutnya siap melatih Timnas.
Pep Guardiola akan mengakhiri kontraknya dengan Manchester City pada 2023 dan selanjutnya siap melatih Timnas. /The Guardian

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Pep Guardiola menyambut baik wacana Piala Dunia yang akan digelar setiap dua tahun sekali. Menurutnya, jika lebih sering dimainkan, turnamen sepak bola terbesar dunia bakal lebih menyenangkan.

"Piala Dunia adalah hal luar biasa. Itu adalah turnamen terbesar dan, saya sebagai penikmat, selalu senang menyaksikan itu. Jika saya bisa menyaksikan itu setiap dua tahun itu akan bagus," kata Guardiola, dikutip dari Sky Sports, Sabtu (11/9/2021).

Baca Juga: Ternyata Ini Rahasia Ronaldo Tetap Tajam dan Bugar Meski Usia Sudah Menua

Pelatih Manchester City itu mengaku senang dengan munculnya ide-ide baru soal sepak bola dan beranggapan tidak perlu mengkriminalisasi ide tersebut. Tapi dia yakin, pihak klub, liga, FIFA dan UEFA pasti punya pandangan masing-masing.

"Saya selalu senang ketika ide baru muncul untuk didiskusikan. Kamu tidak perlu untuk mengkriminalisasi ide tersebut," ujarnya.

"Klub dan Liga mempertahankan posisi mereka, FIFA mempertahankannya dan UEFA mempertahankannya. Itulah kenapa ketika kita dianggap konyol ketika berbicara soal ide sepak bola global karena semua orang mempertahankan sikapnya masing-masing," tambahnya.

Wacana soal Piala Dunia yang bergulir dua tahun sekal ini muncul dari Kepala Pengembangan Global FIFA, Arsene Wenger, yang menginginkan adanya turnamen besar setiap musim panas dan lebih sedikit pertandingan kualifikasi sepanjang tahun.

Baca Juga: Kode Redeem FF 11 September 2021, Rebut 2x Lightning Strike Weapon Loot Create

Editor: Ardi Hariadi

Sumber: Sky Sport


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah