Tinggal Dua Gol Lagi Mane Jadi Penyerang Tersubur Satu Abad Liverpool, Ambisinya 30 Gol Musim Ini

- 3 September 2021, 21:34 WIB
Sadio Mane (kanan) saat membobol gawang Burnley
Sadio Mane (kanan) saat membobol gawang Burnley /Twitter/@LFC

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Tak diragukan lagi, Sadio Mane merupakan salah satu pemain Afrika terbaik bersama Mohamed Salah di Liverpool saat ini. Penyerang berpaspor Senegal itu mempunyai segala kelengkapan untuk menjadi pemain terbaik di Eropa, bahkan dunia.

Namun Liverpool musim lalu berbeda dengan saat ini. Gagal di Liga Premier dan Liga Champions. The Reds juga diam di bursa transfer musim panas ini. Jurgen Klopp gagal menyegarkan lini tengah dan mencari pemain di posisi penyerang. Itu membuat banyak orang, termasuk fans dan mantan pemain, pesimistis.

Baca Juga: Prediksi Belanda vs Montenegro di Kualifikasi Piala Dunia 2022 : Berharap Tuah Van Gaal

Hal itulah yang membuat Mane jengah. Ia menyebut semua orang melupakan prestasi The Reds, dua musim sebelumnya. Ia merasa kini Liverpool diremehkan sebagai penantang gelar Liga Inggris.

Dilansir dari Goal Internasional, Mane berambisi mencetak 40 gol di musim ini. Langkah pertama ditunjukkan Mane saat membawa Liverpool menang dua gol tanpa balas atas Burnley di matchday kedua Liga Premier.

Musim lalu, Mane mencetak 16 gol untuk The Reds, sementara jumlah terbesarnya dalam satu musim adalah 26 gol pada 2018-19.

Baca Juga: Lima Timnas Amerika Latin yang Menjadi Korban Keganasan Lionel Messi

Berbicara kepada program matchday Liverpool, dikutip di Goal , Mane mengatakan: "Saya ingin mencetak gol, dan mengatur rekan satu tim, bahkan untuk mencetak 30 gol.

Musim lalu, Liverpool diterpa badai cedera sejak awal musim yang membuat pasukan Jurgen Klopp kembang kempis. Namun, mulai putaran kedua, performa Liverpool membaik. Ini menjadi semangat Mane untuk menatap musimnya yang terbaik.

Halaman:

Editor: Togar Harahap

Sumber: Sportsmole


Tags

Terkait

Terkini