Perang Digital Berikut Ini Yang DiKatakan Ketua PCNU Kabupaten Tanggamus

- 20 September 2021, 21:45 WIB
Ilustrasi Lambang Nahdlatul Ulama
Ilustrasi Lambang Nahdlatul Ulama /NU/

PUBLIKTANGGAMUS.COM-Perang dunia maya digital harus dipahami secara positif, untuk itu warga Nahdatul Ulama (NU) menyikapinya dengan cara berdakwah secara khidmah.

Belum lama ini, PCNU Kabupaten Tanggamus mengadakan rapat koordinasi bersama di September 2021 kemarin.

Dalam rapat yang dihadiri pengurus NU diberbagai sektor tersebut. membahas evaluasi program kerja sekaligus persiapan kaderisasi MKNU, PKPNU dan menyambut hari santri Nasional 2021.

Baca Juga: Pendidik Sudah 100 Persen Divaksin, PTM Wajib Digelar

Samsul Hadi,M.Pd.I berpesan pada warga NU. Bahwa Hari ini yang kita hadapi adalah cyber war, beragam fitnah dan seragan di media sosial pada faham Aswaja khususnya NU secara kelembagaan.

Bagi warga NU yang awam dan belum memahami tantangan ini, akan membuat goyah pemahaman dan kepercayaan pada organisasi. Terutama di media sosial.

Baca Juga: Pemda Diminta Dukung PTM Terbatas

Karena itu maka, semua pengurus NU. Saatnya setiap kegiatan ke-NU-an untuk disyiarkan melalui media sosial sebagai bentuk dakwah.

Penguasaan media sosial sebagai sarana dakwah sangat efektif hari ini. Untuk membentengi faham Aswaja di era disrupsi digital dari serangan kelompok yang tidak suka dengan NU.

Halaman:

Editor: Mario Widodo

Sumber: NU.Tanggamus


Tags

Terkait

Terkini