BPBD Kabupaten Bengkulu Selatan: Guncangan Gempa Magnitudo 5,1

- 15 Agustus 2021, 13:09 WIB
BMKG Bengkulu Melaporkan Terjadi Gempa (M)5,1
BMKG Bengkulu Melaporkan Terjadi Gempa (M)5,1 /

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bengkulu Selatan melaporkan bahwa warga di wilayah tersebut merasakan guncangan gempa magnitudo (M)5,1 Dini hari tadi pukul 01.41 WIB.

Baca Juga: Ikatan Cinta 15 Agustus 2021: Nino Dirujuk

"Tidak ada laporan kepanikan masyarakat yang dipicu oleh guncangan tersebut," kata Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangan tertulisnya, Minggu (15/8/2021).

BPBD Kabupaten Bengkulu Selatan mencatat durasi guncangan selama satu hingga dua detik. Sejauh ini tidak ada laporan dampak yang ditimbulkan gempa tersebut, baik korban jiwa maupun kerusakan bangunan.

Baca Juga: Manfaat Salak dan Tips Memilih Ketika Hendak Membeli

Sedangkan pantauan pusat gempa, BPBD menginformasikannya berada pada 29 km barat laut Kabupaten Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu.

Parameter gempa Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan kedalaman gempa pada 22 km. Berdasarkan pemodelan, gempa tidak berpotensi tsunami.

Sedangkan dilihat dari kekuatan gempa yang diukur dengan satuan MMI atau Modified Mercally Intensity, wilayah Bengkulu Selatan pada III-IV MMI, Kota Bengkulu III MMI serta Kepahiang dan Liwa II-III MMI.

Pada analisis inaRISK, Provinsi Bengkulu merupakan wilayah dengan potensi bahaya gempa bumi dengan kategori sedang hingga tinggi.

Halaman:

Editor: Yudha Agung Prawira

Sumber: BMKG


Tags

Terkait

Terkini