Kabupaten Tanggamus Jumlah Kematian Covid -19 Bertambah, Kasus Harian Bertambah Berikut ini Sebaran Kasusnya

10 Agustus 2021, 13:24 WIB
Logo Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung Terdapat Lambang Siger khas Lampung Pesisir Adat Saibatin. /Humas Pemkab Tanggamus/

PUBLIKTANGGAMUS.COM-Pasien yang meninggal yakni nomor 2052, perempuan usia 67 tahun dari Kecamatan Talang Padang, kasus ini muncul setelah hasil testing puskesmas setempat dan selama ini pasien melakukan isolasi mandiri di rumah.

Lalu pasien 2069, perempuan usia 54 tahun dari Kecamatan Wonosobo. Sebelumnya dirawat di RSUD Batin Mangunang. Lalu terjadi penurunan kesadaran dan meninggal. Pasien dilakukan pemulasaran dan pemakaman secara protokol kesehatan.

Pasien 1987, laki-laki usia 57 tahun dari Talang Pandang, hasil testing Puskesmas puskesmas setempat

Pasien 2022, perempuan usia 71 tahun dari Kec Bulok. Selama ini hasil testing puskesmas setempat.

Baca Juga: Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Kotaagung Lakukan Pembinaan Narapidana, Ternyata Konsepnya Berikut ini

"Satgas Tanggamus menyampaikan duka mendalam pada keluarga. Semoga almarhum, almarhumah meninggal syahid, diampuni dosanya, diterima ibadahnya. Keluarga senantiasa tabah, dapatkan kemudahan Allah SWT," ujar Eka.

Selain angka kematian bertambah, jumlah kasus harian juga bertambah, pasien tersebut diidentifikasi mulai dari nomor 2056, perempuan usia 58 tahun, pasien 2057, perempuan usia 56 dari Kota Agung.

Keduanya kasus baru, bergejala disertai penyakit penyerta. Keluarga bawa ke RSUD Batin Mangunang. Hasil PCR pasien positif Covid-19.

Baca Juga: Jokowi Ucapkan Selamaat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1443 Hijriah

Pasien 2056 masih isolasi di rumah sakit dan pasien 2057 karena sudah membaik, isolasi di rumah.

Lalu pasien 2056, perempuan usia 58 tahun, pasien 2057, perempuan usia 56 tahun dari Kota Agung. Pasien 2058, perempuan usia 47 tahun dari Sumber Rejo.

Pasien 2059, laki-laki usia 62 tahun dari Kec Gunung Alip. Pasien 2060, laki-laki usia 52 tahun, pasien 2061, perempuan usia 46 tahun dari Kec. Sumber Rejo. Pasien 2062, laki-laki usia 44 tahun dari Talang Padang.

Pasien 2063, perempuan usia 26 tahun dari Gisting. Pasien 2064, perempuan usia 40 tahun, pasien 2065, perempuan usia 73 tahun dari Sumber Rejo. Semuanya merupakan kasus baru, kasus bergejala, disertai penyakit penyerta. Keluarga bawa ke RS Panti Secanti Gisting untuk pemeriksaan.

Baca Juga: Program Bedah Rumah Pemkab Tanggamus Belum Menyetuh Langsung, Ternyata Begini Nasib warga Pasar Madang

Hasil PCR pasien menunjukkan positif Covid-19, karena pasien tidak bergejala melakukan isolasi di rumah.

Lalu pasien 2066, laki-laki usia 35 tahun, pasien 2067, laki-laki usia 48 tahun, pasien 2068, perempuan usia 40 tahun dari Kec. Pugung

Ketiganya hasil testing Puskesmas Rantau Tijang terhadap warga yang bergejala. Hasil PCR pasien menunjukkan positif Covid-19, karena pasien tidak bergejala lagi isolasi di rumah.

Lalu pasien 2070, perempuan usia 31 tahun dari Kec Kota Agung Timur hasil testing Puskesmas Pasar Simpang Kota Agung Timur.

Baca Juga: Komnas HAM Kumpulkan Bukti Atas Dugaan Pengerusakan Mobil Ketua AJI Jayapura

Pasien 2071, perempuan usia 47 tahun dari Kec Air Naningan hasil testing Puskesmas Air Naningan.

Pasien 2072, perempuan, usia 57 tahun, pasien 2073, laki-laki usia 12 tahun, pasien 2074, perempuan usia 61 tahun dari Kecamatan Limau. Ketiganya hasil testing Puskesmas Antar Brak, Limau.

Pasien 2075 laki-laki usia 43 tahun, pasien 2076 perempuan usia 37 tahun, pasien 2077 laki-laki usia 77 tahun semuanya warga Kecamatan Bulok. Kasus ini muncul setelah

UPTD Puskesmas Bulok mentesting  warganya yang bergejala yaitu pasien 2075,2076,2077 dengan hasil RDT-Antigen Positif.Baca Juga: Ini Penjelasan Tekhnis Kemenkes Khusus Masyarakat yang Tak Punya NIK tapi Ingin Divaksin

Pasien 2078 perempuan usia 46 tahun, pasien 2079 laki-laki usia 68 tahun, semuanya dari Kecamatan Kotaagung. Kasus ini muncul setelah Tim UPTD Puskesmas Kotaagung mentesting warganya yang bergejala dengan hasil RDT Antigen Positif,

Pasien 2080 laki-kaki, Negeri Agung, Talangpadang, pasien 2081perempuan usia 29 tahun dari Kecamatan Talangpadang. Kasus ini muncul setelah UPTD Puskesmas Talangpadang mentesting  warganya yang bergejala yaitu pasien 2080,2081 dengan hasil RDT-Antigen Positif.Baca Juga: Pagi Ini Lionel Messi Terbang ke PSG, Barcelona Tiba-tiba Digugat

Pasien 2082 laki-laki usia 39 tahun,pasien 2083 laki-laki usia 26 tahun, pasien 2084 perempuan usia 28 tahun semuanya dari Kecamatan Gisting. Kasus ini dari hasil testing Tim UPTD Puskesmas Gisting dengan hasil RDT antigen positif.

Selanjutnya pasien 2085 laki-laki usia 60 tahun dari Kecamatan Pugung, kasus ini muncul setelah TIM UPTD Puskesmas Rantau tijang mentesting  warganya yang bergejala yaitu pasien 2085 dengan hasil RDT-Antigen Positif.

 Pasien 2086 perempuan usia 38 tahun dari Sukabanjar Kecamatan Gunung Alip hasil testing Tim UPTD Puskesmas Kedaloman dengan hasil RDT Antigen Positif.

 Selain itu, Pasien 2087 perempuan usia 25 tahun, pasien 2088, perempuan usia 22 tahun, pasien 2089 laki-laki usia 56 tahun, pasien 2090 , perempuan usia 48 tahun, pasien 2091 laki-laki usia 49 tahun, pasien 2092 perempuan usia 36 tahun, pasien 2093 anak laki-laki usia 9 tahun, pasien 2094  anak laki-laki usia 6 tahun, pasien 2095 perempuan usia 22 tahun dan pasien 2096 perempuan uisa 36 tahun semuanya dari Kecamatan Ulubelu. Kasus ini muncul setelah UPT Puskesmas Ngarip Ulubelu mentesting  warganya yang bergejala dengan hasil RDT-Antigen Positif.Baca Juga: Ini Alasan Pemerintah Perpanjang PPKM, Airlangga: Ada Perubahan Peraturan

"Pada kasus ini pasien bergejala dan pasien melakukan isolasi di rumah dengan mengikuti ketentuan dan mematuhi protokol Kesehatan yang sudah di tentukan oleh satuan tugas,"pungkas Eka.

Dengan adanya penambahan maka saat ini di Tanggamus kasus Covid-19 ada 2.096 kasus. Dengan rincian 1.691 orang selesai isolasi atau sembuh sedang isolasi 317 pasien dan kematian konfirmasi 88 kasus ***

Editor: Mario Widodo

Tags

Terkini

Terpopuler