Bawa Pulang Piala Thomas, Lima Atlet Ini Diguyur Bonus Rp 1,25 M

- 22 Desember 2021, 21:41 WIB
Gimmick Kalah Sama Bos Beras! Cuitan Hidayat Nur Wahid Sindir Menpora: Segera Beri Bonus Raihan Piala Thomas
Gimmick Kalah Sama Bos Beras! Cuitan Hidayat Nur Wahid Sindir Menpora: Segera Beri Bonus Raihan Piala Thomas /Antara News

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Djarum Foundation memberikan apresiasi kepada 5 atlet PB Djarum yang ikut membawa Indonesia juara Piala Thomas 2020.

Kelima atlet PB Djarum yang mempersembahkan Piala Thomas 2020 adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohamad Ahsan, Shesar Hiren Rhustavito, Daniel Marthin, dan Leo Rolly Carnando.

Atas prestasi membanggakan tersebut, Bakti Olahraga Djarum Foundation memberikan penghargaan berupa bonus kepada kelima atlet tersebut senilai total Rp 1,25 miliar atau masing-masing atlet mendapat Rp 250 juta.

“Apresiasi dari Djarum Foundation ini merupakan salah satu bentuk komitmen yang diberikan atas kerja keras dan perjuangan atlet-atlet binaan PB Djarum serta program kami di setiap tahunnya, sebagai bentuk penghargaan atas capaian atlet di turnamen bergengsi," kata Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation Yoppy Rosimin saat jumpa pers virtual, Rabu 22 Desember 2021.

Baca Juga: Dapat Bocoran Kekuatan Singapura, Ini Pesan Khusus Shin Tae-yong pada Skuad Indonesia

"Selamat kepada para atlet muda dan juga para atlet senior, semoga penghargaan ini menjadi pelecut semangat untuk terus menjadi yang lebih baik dalam mempertahankan kejayaan bulutangkis Indoensia,” sambungnya.

Sementara itu, Kevin Sanjaya Sukamuljo juga dapat bonus lain atas keberhasilan mengukir prestasi gemilang dengan meraih tiga kali juara (hat-trick) World Tour 1000 Indonesia Open di tahun 2018, 2019, dan 2021.

Atas pencapaian tersebut, Djarum Foundation mengguyur bonus Rp 200 juta dan voucher belanja Blibli.com senilai Rp 50 juta untuk atlet yang sampai kini masih bertengger di ranking 1 dunia sejak akhir Desember 2017 di kategori ganda putra bersama Marcus Gideon.

“Kepada Djarum Foundation dan PB Djarum yang telah membina, memberikan dukungan dan fasilitas sampai memberikan apresiasi bagi kami para atlet dalam berprestasi, kami mengucapkan terima kasih. Saya merasa bangga mendapatkan kesempatan untuk menorehkan prestasi bagi Tanah Air. Penghargaan ini menjadi motivasi yang lebih untuk terus memajukan dunia bulutangkis Indonesia,” tutur Kevin Sanjaya.

Halaman:

Editor: Ardi Hariadi

Sumber: djarumfoundation.org


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah