Tingkah Pemain Brazil di Acara Pengalungan Medali Bikin COB Geram, Ternyata Ini Penyebabnya

- 9 Agustus 2021, 04:42 WIB
Para pemain tim nasional Brazil mengikatkan jaket resmi tim mereka saat berpose dengan medali emas sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 di Stadion Internasional Yokohama, Yokohama, Jepang, Sabtu 7 Agustus 2021
Para pemain tim nasional Brazil mengikatkan jaket resmi tim mereka saat berpose dengan medali emas sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020 di Stadion Internasional Yokohama, Yokohama, Jepang, Sabtu 7 Agustus 2021 /Antara/REUTERS/ACTION IMAGES/Lee Smith



PUBLIKTANGGAMUS.COM – Ada saja tingkah pemain-pemain sepak bola Brazil. Sampai-sampai Komite Olimpiade Brazil atau COB geram dan akan mengambil tindakan terhadap konfederasi sepak bola Brazil (CBF).

Langkah ini dilakukan atas insiden yang mewarnai upacara pengalungan medali emas di Olimpiade Tokyo yang berlangsung di Stadion Internasional Yokohama pada Sabtu 7 Agustus 2021.

Baca Juga: Keras! Terpaksa Andy Robertson Dipapah Keluar Lapangan, Juergen Klopp: Kakinya Terkilir

Dilaporkan Reuters pada Senin 9 Desember 2021 dini hari WIB, COB akan mengambil tindakan terhadap CBF Selepas mengalahkan Spanyol 2-1 lewat babak tambahan waktu.

Malcolm sang pencetak gol kemenangan dan rekan-rekannya yang lain menaiki podium dengan mengikatkan jaket tim mereka di pinggang.

Baca Juga: Bentrok Real Madrid Versus AC Milan Nihil Gol, Atletico Madrid Tumbang Ladeni Feyenoord

Sementara logo Nike yang terpampang di antara medali emas Brazil, ketimbang simbol apparel olahraga China, Peak.

Nike merupakan sponsor resmi timnas Brazil di bawah CBF, sedangkan COB punya kontrak sponsor dengan Peak sebagai apparel kontingen Negeri Samba itu di Olimpiade Tokyo seperti dikutip PublikTanggamus.com dari Antara.

Baca Juga: Tottenham Hotspur Habisi Arsenal Sementara Liverpool Ditahan Imbang Athletic Bilbao

”COB tidak bisa menerima sikap CBF dan para pemain tim sepak bola Brazil dalam upacara pengalungan medali,” demikian pernyataan resmi COB.***

Halaman:

Editor: Syaiful Amri

Sumber: Antara


Tags

Terkait

Terkini