Dibayar Terlalu Murah, Soimah Akui Sangat Sakit Hati dengan Pemerintah

- 10 Oktober 2021, 10:47 WIB
Soimah
Soimah //Instagram/@soimah

 
PUBLIKTANGGAMUS.COM - Artis Soimah baru-baru ini mengungkapkan rasa sakit hatinya kepada pemerintah.

Curahan hati Soimah tersebut diceritakan langsung di hadapan Deddy Corbuzier.

Ketika Soimah menceritakan sikap pemerintah kepada para seniman.

“Meresahkan saya, kalau para seniman mendapatkan job (pekerjaan) dari pemerintah,” bebernya seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Deddy Corbuzier yang diunggah 9 Oktober 2021.

Baca Juga: Ini Jawaban Soimah Jual Barang Miliaran, Kesulitan Ekonomi: yang Dicari Itu Apa
Sakit hati Soimah semakin menjadi-jadi ketika pemerintah meminta harga ‘murah kepada para pelaku seniman.

Bahkan pemerintah sengaja meminta harga yang jauh lebih murah dibandingkan harga pasar.
“Selalu mereka tuh ‘Ini plat merah ya, jadi harganya jangan tinggi-tinggi’,” kata Soimah.
Mendapati hal tersebut, Soimah benar-benar tidak terima.

Baca Juga: Rekor! Lisa BLACKPINK Pecahkan Dua Guinness World Records

Bagaimana tidak? Para seniman bahkan dibayar tidak sesuai dengan kinerjanya.
“Sering soalnya, nanti ada bapak ini dari pemerintah,” ungkapnya.
Mendengar penuturan cerita Soimah, sontak Deddy Corbuzier naik pitam.

Deddy Corbuzier seakan-akan terlihat tidak terima atas apa yang dilakukan pemerintah kepada para seniman.

“Harusnya tinggi,” tegas ayah dari Azka Corbuzier tersebut.

Halaman:

Editor: Syaiful Amri

Sumber: Pikiran Rakyat Tasikmalaya


Tags

Terkait

Terkini