Amadou Haidara Calon Rekrutan Pertama Rangnick di MU

- 5 Desember 2021, 13:12 WIB
Selebrasi Amadou Haidara setelah cetak gol kedua untuk RB Liepzig. 
Selebrasi Amadou Haidara setelah cetak gol kedua untuk RB Liepzig.  /Instagram.com/@dierotenbullen

PUBLIKTANGGAMUS.COM - Manajer interm Manchester United Ralf Rangnick kemungkinan akan merekrut beberapa pemain di bursa transfer Januari 2022.

Menurut laporan media-media Inggris pada akhir pekan ini, pemain pertama yang kemungkinan akan didatangkan Rangnick adalah gelandang Red Bull Leipzig Amadou Haidara.

Pelatih 63 tahun itu begitu menyukai Haidara. Rangnick ingin pemain 23 tahun itu bisa menyusul dirinya bergabung ke Old Trafford awal tahun depan.

Baca Juga: Akibat Letusan Gunung Semeru, Belasan Warga Terjebak dalam Pasir Erupsi

Demi mewujudkan keinginan Rangnick, Manchester United siap menebus klausul pelepasan Haidara di Leipzig yang mencapai 32 juta poundsterling.

Haidara dibutuhkan Rangnick di MU untuk menyukseskan skema permainan yang diinginkannya. MU juga butuh gelandang bertahan bertenaga kuda seperti Haidara.

Kehadiran Haidara untuk mengisi kekosongan di lini tengah. Fred dan Scott McTominay penampilannya tak konsisten. Sedangkan Nemanja Matic sudah uzur.

Kabarnya Rangnick sudah meminta MU secepatnya menyelesaikan transfer Haidara. Rangnick tak masalah Haidara kemungkinan absen karena harus membela Mali di Piala Afrika tahun depan.

Baca Juga: Abu Vulkanik Gunung Semeru Timbun Kampung Renteng, 10 Orang Dikabarkan Hilang

Halaman:

Editor: Ardi Hariadi

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Terkait

Terkini