575 Ribu Warga Meninggal, CBF Perbolehkan 12 Ribu Sporter Nonton Langsung Laga Brazil Vs Argentina

- 26 Agustus 2021, 04:23 WIB
Brazil Vs Argentina
Brazil Vs Argentina /Publiktanggamus.com/Syaiful Amri

PUBLIKTANGGAMUS.COM – Sedikitnya 12 ribu suporter diizinkan untuk menyaksikan langsung pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol antara Brazil kontra Argentina pada 5 September 2021.

Pertemuan kedua tim akan berlangsung di Stadion Neo Quimica Arena, Sao Paulo, yang berkapasitas total 48.234 penonton. Pernyataan ini disampikan Konfederasi sepak bola Brazil, CBF.

Laga Brazil vs Argentina itu menjadi satu dari tiga pertandingan yang akan dijalani masing-masing negara Conmebol dalam kalender jeda internasional yang berlangsung sepanjang 2-9 September nanti.

Baca Juga: Ronaldo Pekan Ini Merapat ke Manchester City

Sementara FIFA sebelumnya memutuskan tak melanjutkan kebijakan izin bagi klub tak melepas pemainnya untuk laga internasional selama pandemi Covid-19, aturan yang resmi berakhir pada 21 April lalu.

”Pertandingan itu akan menjadi ujian pertama dan penting terkait kehadiran suporter dalam ajang olahraga akbar di negara bagian Sao Paulo,” kata CBF dalam pernyataan yang dilansir Reuters, Kamis 26 Agustus 2021 dini hari WIB.

Di Brazil pertandingan sepak bola masih digelar tanpa penonton sejak awal pandemi Covid-19 tahun lalu.

Baca Juga: Brahim Diaz Bawa AC Milan Susul Inter

Seperti diketahui, lebih dari 575 ribu warga Brazil meninggal setelah tertular Covid-19 tersebut. Hingga kini angkanya pun terus meningkat. 

Halaman:

Editor: Syaiful Amri


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah